5 Foto Ciuman Paling Terkenal Di Dunia
5 Foto Ciuman Paling Terkenal Di Dunia - Berciuman adalah hal yang normal dilakukan oleh mereka yang telah resmi menjadi suami istri di tempat umum. Namun di negara-negara dengan pemikiran terbuka, siapapun boleh memamerkan kemesraan sembari berciuman sekalipun bukan suami istri.
Karena itu, banyak sekali pasangan sejoli yang 'tertangkap' sedang asyik berciuman oleh fotografer. Dari banyaknya foto ciuman itu, ada beberapa foto yang dianggap paling terkenal dan ikonik. Dikutip dari thelisticles.net, Inilah 5 Foto Ciuman Paling Terkenal Di Dunia! Eits, untuk yang di bawah umur dan belum sah dilarang meniru di depan umum ya! (lis/aia)
1. The Kiss - Alfred Eisenstaedt
thelisticles.net
Foto Ciuman yang bertajuk The Kiss ini diambil oleh Alfred Eisenstaedt dan sepertinya telah dilihat oleh hampir semua orang. Dalam foto ciuman tampak seorang pelaut Amerika yang mencium seorang perawat muda untuk merayakan V-J Day (Hari Kemenangan Atas Jepang) yang menandai berakhirnya Perang Dunia II sebagai Penyerahan Jepang. Alfred menjelaskan bahwa saat itu hampir semua orang berciuman untuk merayakan kemenangan. (lis/aia)
2. Cover Rolling Strone 1980
Foto Ciuman ini diambil oleh Annie Leibovitz pada 8 Desember 1980 yang pertama kali pernah memfoto John Lennon pada tahun 1970-an. Foto Ciuman ini memiliki banyak sekali alasan untuk menjadi paling ikonik sepanjang sejarah. Foto Ciuman ini diambil hanya beberapa jam sebelum Lennon terbunuh. Awalnya Anniedan Rolling Stones hanya ingin memfoto Lennon, namun sang musisi bersikeras agar istrinya, Yoko Ono ikut tampil dan akhirnya foto ciuman ini menjadi begitu ikonik. (lis/aia)
3. Ciuman Kerusuhan Vancouver
Foto Ciuman ini menjadi foto yang paling terkenal di dunia maya pada tahun 2011. Diambil oleh Rich Lam, foto ciuman ini menampilkan sepasang kekasih yang sedang asyik berciuman di tengah kerusuhan Vancouver yang terjadi ketika Canucks kalah dari Boston Bruins di Piala Stanley. Foto Ciuman ini langsung menjadi perhatian dan menarik kontroversi karena terjadi di lokasi yang riuh dan membahayakan. Bahkan foto ciuman ini masih dianggap yang paling ikonik soal ciuman sampai saat ini. (lis/aia)
4. Kiss - Robert Doisneau
thelisticles.net
Pasangan kekasih tanpa canggung berbagai foto mesra di sebuah jalanan sibuk di Paris pada tahun 1950 ini berhasil 'ditangkap' oleh fotografer Prancis, Robert Doisneau. Hampir semua foto yang diambil oleh Robert selalu mengedepankan sisi natural dan dia menjadi pioneer dari foto jurnalisme. Foto Ciuman yang satu ini berhasil meraih popularitas dengan dipasang di lebih dari 500 ribu poster dan 400 ribu kartu pos serta terus dicetak ulang! (lis/aia)
5. Ciuman Pangeran Charles - Putri Diana
Meskipun foto ciuman ini tak memiliki nilai estetika atau seni yang bagus, namun ini adalah salah satu peristiwa penting sepanjang sejarah manusia. Pernikahan Pangeran Charles dan Putri Diana digelar pada 1981. Saat mereka kembali ke istana Buckingham, muncul di balkon di depan rakyat Inggris, mereka langsung berciuman mesra. Ciuman ini sebetulnya tidak terduga, karena ciuman masih menjadi hal pribadi yang tidak digunakan di pernikahan kerajaan ataupun di altar pernikahan.(lis/aia)
Baca Juga #5 Patung Ciuman Paling Romantis Di Dunia.
5 Foto Ciuman Paling Terkenal Di Dunia
4/
5
Oleh
Unknown